Jumat, 18 April 2014

Membuat Robot Line Follower Sederhana Pemula

| Jumat, 18 April 2014
Untuk rangkaian sensor kita masih menggunakan IC LM324 dengan sensor Led Superbright dan Photodioda, bisa yang berukuran 3 mm atau yang 5 mm, sensor bisa juga dibuat 2,4,6,8,10,12,14,16, sampai 20 sensor hal ini dibuat agar pembacaan garis hitam lebih peka, untuk pengaturan intensitas sensor kita bisa gunakan variabel resistor sebesar 20k, rangkaian sensor dan ic ini bisa kita buat dalam satu PCB sedangkan untuk drivernya kita bisa pisahkan di PCB lainya.

Contoh Robot LTA/LF Analog dari berbagai sumber :
LTA/LF Analog 4 Sensor dengan 2 Relay
LTA/LF Analog 4 Sensor dengan 2 Relay

LTA/LF Analog 8 Sensor Tanpa Relay
LTA/LF Analog 8 Sensor Tanpa Relay

LTA/LF Analog 16 Sensor 2 Relay
LTA/LF Analog 16 Sensor 2 Relay


Untuk drivernya kita siapkan transistor dan dioda, karena tidak menggunakan ic driver motor sebaiknya tegangan dan motor yang digunakan tidak melebihi 5 volt, banyak kok ditoko online yang menjual motor dc gearbox 5 volt sekalian roda karetnya. Namun jika anda ingin membuat dengan driver mosfet bisa dilihat artikelnya Disini.

Berikut ini gambar skema rangkaian LTA/LF Analog sederhana :
Skema LTA/LF Analog tanpa Relay
Skema LTA/LF Analog tanpa Relay


Untuk pembuatan PCB-nya anda bisa menggunakan software pembuat PCB biasanya saya menggunakan software diptarce namun anda jug bisa  menggunakan eagle, proteus, pcb wizard, dll.
Semoga bermanfaat ,jangan lupa sarannya,,,

Related Posts

Tidak ada komentar: